Peristiwa

Kecamatan Sukmajaya Dapat 12.000 Bibit Pohon Alpukat Miki

Potretdepok.com, Depok – Anggota DPRD kota Depok dari fraksi PKS Suparyono, melakukan kegiatan lounching Gerakan menanam pohon alpukat miki, bertempat di wilayah RW. 029 kelurahan Baktijaya, kecamatan Sukmajaya. Pada Senin (17/07/2023)

Kegiatan yang dihadiri oleh kepala Lurah, juga ketua RW dan ketua LPM sekecamatan Sukmajaya.

Dalam uraian nya Supariyono menjelaskan, kenapa alpukat miki yang dipilih, bukan belimbing atau buah lainnya. Menurutnya alpukat miki merupakan alpukat yang sangat istimewa.

“Disamping rasanya enak, harga jual nya tinggi, juga dalam perawatan tidak sulit. Dari pengalaman dan penelitian yang dilakukan maka buah alpukat (Miki) termasuk yang lebih gampang tumbuh karena perawatan nya tidak mengharuskan pupuk khusus,” Katanya

Dikatakan Suparyono, diantara berbagai jenis alpukat maka pilihan jatuh kepada al pukat Miki karena menurutnya
– Daunnya tidak diserang ulat dibanding jenis alpukat lain , kalau alpukat lain karena banyak ulatnya orang enggan menanam pohon al pukat.
– Karena akarnya berjenis tunggang tidak merusak tembok , sehingga bisa ditanam berdekatan dengan tembok
– Dari jenis tekstur rasanya berbeda, tekstur dan rasa alpukat Miki lebih dari sekedar rasa alpukat mentega biasa
– Mempercepat usia panen buah menjadi 3 hingga 4 tahun. Padahal alpukat biasa membutuhkan waktu 8 sampai 10 tahun untuk berbuah.

“Karena kualitasnya yang demikian maka harganya mencapai diatas 50 ribu per kg
Satu batang pohon dengan hasil 100 kg bisa menghasilkan uang Rp 5 juta” Ungkap Suparyono

Dari aspek lingkungan upaya menanam pohon alpukat miki dengan target 12.000 buah pohon diseluruh Kecamatan Sukmajaya merupakan salah satu upaya mengatasi global warming, Selain merupakan ketahananan lingkungan juga berfungsi sebagai ketahanan pangan

Suparyono menyebutkan telah mensosialisasikan bibit pohon alpukat Miko ini ke RW RW di Depok. Pihak RW dipersilahkan mendaftar untuk mendapatkan bantuan bibit Alpukat Miki, namun saat ini hanya khusus untuk Kecamatan Sukmajaya

” Apabila ada yang ingin memperolehan tanaman alpukat Miki, bisa didapatkan dengan gratis tetapi ada syaratnya.
Pertama tidak ditanam di pot karena walaupun bisa tumbuh didalam pot hasilnya tidak akan maksimal. Kedua harus dilingkungan Sukmajaya, karena ini merupakan program khusus hanya untuk wilayah kecamatan Sukmajaua” Pungkasnya

Perlu diketahui, untuk waktu yang dekat ini akan diadakan pelatihan di Kebun Alpukat Miki Cikidang Sukabumi, Tanggal 22 Juli 2023 dimulai pukul 08.00 , akomodasi dari dan ke lokasi acara menjadi tanggung jawab peserta.

 

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Facebook0
Instagram
Telegram
WhatsApp
FbMessenger