Festival Sejuta Buku Kota Depok tanggal 11-20 Agustus 2023. Agar Menjadi Anak 3C
Potretdepok.com, Depok- walikota Depok Muhammad Idris, membuka festival buku kota Depok, yang berlangsung di ballroom JGU lantai 4, jalan Boulevard Raya Tirtajaya Depok. Jumat (11/08/2023).
Acara yang diprakarsai Karang Taruna kelurahan Mekarjaya, Kecamatan Sukmajaya, serta Paguyuban kita baca kota Depok, dihadiri Forkopimda, para Camat dan Lurah sekota Depok,
Dalam pembukanya Idris mengatakan anak Depok harus Cerdas, Cakap, Ceria, untuk menuju arah kesana harus rajin membaca. Menurut penelitian negara negara besar bahwa membaca itu bisa melatih otak.
“Semakin kita rajin membaca maka akan semakin pintar. Dulu profesor saya usia 95 tahun, ingatannya semakin kuat, juga tingkat konsentrasi nya meningkat, karena beliau rajin membacamembaca. Untuk itu saya berpesan pada anak anakku semua, rajin rajin membaca buka, minimal 3buku dalam 1 tahun,”Ucap idris
Dirinya juga prihatin yang selama ini banyak tersedia disepanjang jalan hanya jajanan. Bukan taman bacaan, Ia berharap ini menjadi renungan.
Masih ditempat yang sama, ketua panitia pelaksana Irwan mengatakan, bahwa tujuan nya diselenggarakan acara ini, agar masyarakat paham apa itu literasi dan pentingnya literasi untuk anak anak. Ada sekitar 3000 judul buku yang dipamerkan dari 45 penerbit. Tidak hanya pameran buku, namun masih banyak rangkaian acara yang lain, seperti, lomba mewarnai, lomba tari, talkshow dan lain sebagainya.
“Inti dari acara ini adalah, sejuta buku untuk kota Depok. Bagaimana saya bersama sama masyarakat kota Depok membangun literasi, dengan menyumbangkan buku buku yang ada dirumah untuk dijadikan taman bacaan disekitar kita,” Ujar irwan.
Irwan juga berharap dengan adanya banyak taman bacaan maka akan tumbuh niat baca dikalangan anak anak.
“Karena menurut UNESCO, Indonesia negara terendah minat bacanya, nomor 2 dari bawah dari 61 negara. Dari 1000 orang hanya 1 yang suka membaca. Semoga dengan adanya acara sejuta buku untuk Depok, akan menambah minat baca, juga semoga akan banyak tumbuh taman bacaan di setiap kelurahan di kota Depok,” Pungkasnya